Kalori Es Doger – Es doger termasuk salah satu kuliner asli Indonesia yang terbuat dari campuran es serut, susu, kelapa, tape, dan beberapa tambahan topping lainnya.
Rasanya yang manis dan menyegarkan begitu nikmat dikonsumsi terlebih saat cuaca panas. Selain itu harganya juga terjangkau sehingga membuat minuman satu ini menjadi favorit banyak orang terutama anak anak.
Namun berbicara tentang nikmat segarnya es doger, tahukah anda berapa jumlah kalori yang ada di dalamnya? Jumlah kalori pada 1 porsi es doger adalah 188 kalori. Mari kita simak ulasan selengkapnya.
Daftar Kalori Pada Es Doger
Berikut ini adalah informasi jumlah kalori yang terdapat pada beberapa sajian es doger yang sering dijumpai.
Nama Makanan | Kalori |
Es doger 1 porsi | 188 Kalori |
Es doger 100 gram | 142 Kalori |
Es doger tanpa mutiara | 153 Kalori |
Es doger tanpa tape | 170 Kalori |
Es doger dengan roti tawar | 200 Kalori |
Jumlah kalori es doger pada tabel di atas tidak dapat dijadikan patokan sebagai jumlah kalori untuk semua sajian es doger yang anda temui.
Jumlah kalori pada es doger bisa saja berbeda atau terdapat selisih karena penggunaan takaran komposisi bahan yang berbeda.
Cara Membakar Kalori Es Doger
Beberapa aktivitas berikut ini dapat anda lakukan untuk membantu proses pembakaran kalori setelah mengonsumsi es doger, disertai perkiraan waktu yang diperlukan.
Aktivitas | Waktu yang Diperlukan |
Berenang | 22 Mennit |
Lompat tali | 15 Menit |
Jogging | 19 Menit |
Badminton | 15 Menit |
Hiking | 25 Menit |
Belanja | 52 Menit |
Berjalan | 47 Menit |
Dilihat dari tabel di atas, waktu yang diperlukan untuk membakar kalori menjadi energi pada setiap aktivitas berbeda.
Aktivitas fisik berat biasanya akan lebih cepat dalam membantu proses pembakaran kalori menjadi energi dibanding aktivitas ringan.
Sehingga untuk anda yang sedang ingin menurunkan berat badan, sebaiknya rutin melakukan olahraga agar kalori di dalam tubuh dapat langsung diproses menjadi energi, tidak disimpan sebagai lemak.
Sumber Kalori Utama Es Doger
Beberapa komposisi bahan berikut ini merupakan bahan utama pembuatan es doger yang sekaligus sebagai sumber kalori utama, antara lain:
- Kelapa
- Tape
- Roti
- Pacar Cina
- Susu
- Alpukat
- Nangka
Bahan bahan tersebut memiliki beragam kandungan nutrisi di dalamnya seperti karbohidrat, lemak, protein, serta vitamin dan mineral.
Namun kandungan gula pada minuman satu ini cukup banyak. Dan yang perlu diwaspadai juga adalah penggunaan es serut, dimana beberapa pedagang masih menggunakan es batu balok yang kehigienisannya dipertanyakan.
Apakah Es Doger Aman Dikonsumsi Oleh Setiap Hari?
Sebagaimana kita ketahui jika anak anak merupakan penyuka makanan manis termasuk es doger. Dan tidak jarang kita bisa dengan mudah menemukan gerobak yang menjual es doger di area sekolah.
Namun apakah es doger ini termasuk makanan yang aman untuk dikonsumsi setiap hari? Tentunya tidak. Karena kandungan gula pada es doger yang cukup tinggi yaitu sekitar 17,59 gram.
WHO (World Health Organization) merekomendasikan batas konsumsi gula per hari nya adalah sekitar 5 % dari total asupan kalori harian, yaitu:
- Untuk dewasa tidak lebih dari 30 gram per hari
- Untuk anak anak usia 7 – 10 tahun tidak lebih dari 24 gram per hari
- Untuk anak usia 2 – 6 tahun tidak lebih dari 19 gram per hari.
Maka dari itu jika kandungan gula pada es doger sekitar 17,59 gram artinya anak anak sudah memenuhi lebih dari 50 % total asupan gula yang direkomendasikan.
Padahal di luar konsumsi es doger tentunya anak anak masih suka mengonsumsi makanan manis lainnya termasuk susu, bahkan nasi putih.
Sehingga sebaiknya mengonsumsi es doger dilakukan hanya di waktu waktu tertentu saja guna menjaga kesehatan serta mencegah dampak negatif dari kelebihan gula seperti kerusakan gigi, kegemukan,dll.