Kalori Serundeng Kelapa – Serundeng kelapa termasuk salah satu makanan khas Indonesia yang terbuat dari kelapa parut yang disangrai dan dibumbui dengan gula merah dan bumbu lainnya. Rasanya gurih dan mampu meningkatkan selera makan.
Serundeng kelapa ini biasanya dikonsumsi dengan nasi putih hangat dan lauk pauk seperti ayam goreng ataupun daging, namun bisa juga dijadikan sebagai isian lemper ataupun toping makanan seperti ketan.
Dalam pembuatannya, tidak diperlukan minyak goreng karena pada kelapa sendiri terdapat kandungan minyak yang memiliki aroma begitu sedap.
Namun tahukah anda berapa banyak jumlah kalori yang terdapat pada serundeng kelapa? Jumlah kalori yang terdapat pada serundeng kelapa dengan tarakan saji 100 gram adalah 354 kalori. Kalori akan berbeda jika terdapat penambahan makanan maupun nasi. Silahkan simak artikel berikut ini untuk mengetahui variasi menu pada serundeng kelapa.
Daftar Kalori Serundeng Kelapa
Tabel berikut ini akan menunjukkan jumlah kalori serundeng kelapa termasuk beberapa variasi menu dengan serundeng kelapa.
Nama Makanan | Kalori |
Serundeng kelapa 100 gram | 354 Kalori |
Seundeng kelapa 1 mangkuk | 283 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi dan ayam goreng | 585 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi dan daging empal | 622 Kalori |
Serundeng kelapa dalam lemper | 155 Kalori |
Serundeng kelapa dengan ketan | 155 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi dan tempe goreng | 538 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi | 374 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi dan sambal goreng ati ampela | 501 Kalori |
Serundeng kelapa dengan nasi dan sambal goreng kentang | 501 Kalori |
Jumlah kalori serundeng kelapa pada tabel di atas merupakan jumlah kalori yang dihitung berdasarkan salah satu resep serundeng kelapa.
Penggunaan resep yang berbeda bisa saja mempengaruhi jumlah kalorinya sehingga jumlah kalori pada tabel di atas tidak bisa dijadikan acuan melainkan sekedar jumlah rata rata.
Bagaimanapun juga meskipun semua serundeng kelapa terbuat dari dari kelapa parut, namun di dalamnya juga terdapat komposisi lain seperti gula pasir dan gula merah yang bisa saja berbeda takaran antara resep yang satu dengan yang lainnya, yang tentunya akan mempengaruhi jumlah kalori pada serundeng kelapa.
Cara Membakar 354 Kalori Serundeng Kelapa
Dibawah ini adalah beberapa kegiatan yang dapat dilakukan untuk membakar 354 kalori di dalam tubuh setelah mengonsumsi serundeng kelapa dan lamanya waktu yang diperlukan kalori tersebut berubah menjadi energi yang diperlukan oleh tubuh.
Kegiatan | Waktu |
Berenang | 41 Meniti |
Berkebun | 74 Meniti |
Senam | 84 Meniti |
Bersepeda Santai | 74 Menit |
Jiu jitsu | 41 Menit |
Treadmill | 36 Menit |
Basket | 48 Menit |
Dengan banyak bergerak, kalori dalam tubuh akan lebih cepat diproses menjadi energi. Seperti halnya yang terlihat pada tabel di atas, yang mana kegiatan atau aktivitas yang dilakukan dengan banyak pergerakan atau banyak mengeluarkan tenaga maka akan cenderung lebih cepat membantu proses pembakaran kalori dibanding aktivitas yang minim pergerakan atau bahkan seseorang tanpa aktivitas.
Sumber Kalori Utama Serundeng Kelapa
Bahan utama serundeng kelapa merupakan sumber kalori utama yang terdapat pada serundeng kelapa, antara lain terdiri dari:
- Daging kelapa parut
- Gula merah
- Gula pasir
Komposisi bahan di atas merupakan sumber kalori utama yang terdapat pada serundeng kelapa yang memiliki kandungan lemak, karbohidrat, dan juga sedikit protein.
Namun perhatikan porsi serundeng kelapa yang anda konsumsi. Jangan mengonsumsinya dalam jumlah berlebihan karena serundeng kelapa memiliki kandungan lemak jenuh yang berbahaya saat dikonsumsi dengan jumlah yang berlebihan.
Sesuaikan porsi konsumsi serundeng kelapa dengan batas asupan lemak harian agar terhindar dari resiko terkena penyakit berbahaya seperti kolesterol, dan lain lain.
Manfaat Mengonsumsi Serundeng Kelapa
Meskipun parutan kelapa termasuk serundeng tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan, namun dalam porsi secukupnya serundeng memiliki beberapa manfaat bagi tubuh, antara lain:
- Serundeng kelapa memiliki kandungan selenium yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Hal ini bisa terjadi karena selenium dapat memproduksi selenoprotein yang dapat melawan penyakit.
- Serundeng kelapa memiliki kandungan protein yang dapat meningkatkan energi pada tubuh.
- Serundeng kelapa memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga dapat melancarkan pencernaan. Hal ini juga diungkapkan oleh The American Heart Association. Yang mana mengonsumsi kelapa parut dapat mencegah sembelit dan wasir.
- Serundeng kelapa memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu mengontrol tekanan darah sehingga dapat mencegah hipertensi.
- Tidak hanya mencegah hipertensi, serundeng kelapa juga dapat membantu mencegah anemia atau tekanan darah rendah. Hal ini karena pada serundeng kelapa terdapat kandungan zat besi yang dapat membantu produksi sel darah merah dalam tubuh.
- Kandungan lemak yang tinggi pada daging kelapa dapat membantu tubuh menyerap banyak nutrisi yang larut di dalamnya seperti vitamin A, vitamin D, vitamin E, dan vitamin K.