Kalori Sirup Semua Merk : Marjan dan ABC

Bungkus Depan Sirup

Kalori Sirup – Sirup adalah salah pemanis untuk minuman. Biasanya sirup ini akan menjadi hal yang paling dicari ketika Bulan Ramadhan. Di TV akan sering muncul iklan sirup ketika sudah mendekati Bulan Ramadhan.

Dahulu, sirup tidak terbuat dari sari buah, akan tetapi dibuat dari pohon mapel yang hanya bisa dijumpai di kawasan Amerika. Getah pohon mapel direbus agar kadar air berkurang dan terpusat pada kandungan gulanya.

Setelah berkembang di kawasan Amerika, orang Eropa menemukan metode baru untuk mengolah sirup dan hingga sekarang metode pembuatan sirup mengalami perubahan ke arah yang lebih modern.

Di Indonesia, sirup umumnya dibuat dari sari buah. Banyak sekali produk sirup yang beredar di pasaran, tetapi hanya beberapa produk sirup yang populer, antara lain:

  • Marjan
  • ABC

Kedua produk sirup tersebut sudah sangat dikenal oleh masyarakat, bahkan akan lebih sering kita jumpai di iklan-iklan TV maupun media online saat mendekati Bulan Suci Ramadhan. 

Pada artikel ini akan dibahas mengenai perbandingan kalori kedua merk sirup Marjan dan ABC.

Daftar Kalori Sirup Semua Merk

Berikut ini adalah daftar kalori Sirup semua merk:

PorsiProdukKalori
30 mlMarjan Cocopandan130 Kalori
30 mlMarjan Melon130 Kalori
29 mlABC Squash Delight40 Kalori
29 mlABC Squash Delight Jeruk Florida40 Kalori

Dari tabel diatas diketahui bahwa kalori yang dihasilkan oleh Marjan lebih besar dibandingkan dengan kalori ABC. Hal ini dikarenakan kandungan gula pada sirup Marjan lebih besar dibandingkan dengan sirup ABC.

Komposisi Utama Sirup

Pada dasarnya komposisi utama yang digunakan untuk pengolahan sirup adalah sama, yang membedakan hanyalah kandungan tambahannya seperti zat pewarna, perisa sintetik dan pengawet yang digunakan.

Komposisi yang ada pada sirup akan memiliki pengaruh terhadap kalori yang dihasilkan. Berikut adalah komposisi utama yang terkandung dalam pembuatan sirup:

  • Gula pasir
  • Air
  • Sari Buah
  • Pengatur Keasamaan

Komposisi di atas dapat dijumpai pada salah satu botol marjan.

Komposisi Sirup Marjan Melon
Komposisi Sirup Marjan Melon

Sumber Kalori Sirup

Seperti yang kita ketahui bahwa sirup biasanya digunakan sebagai pemanis buatan, dan bahan utama yang digunakan adalah gula. Selain gula ada juga sirup yang menggunakan pemanis buatan seperti sukrosa dan fruktosa.

Hampir semua produk sirup tidak memiliki kandungan lemak dan protein. Kalorinya yang didapat berasal dari karbohidrat, gula dan garam. 

Berikut adalah sumber kalori dari sirup:

  • Gula
  • Fruktosa
  • Sukrosa

Hampir semua sumber kalori pada sirup adalah gula. Jika kita melihat nilai gizi pada sirup marjan, kandungan gulanya cukup besar yaitu 17 gram, ini hampir menyentuh angka batas asupan gula menurut AHA, yaitu 24 gram.

Apakah Sirup Aman Untuk Diet?

Dijelaskan pada laman SehatQ.com oleh dr. Anandika Pawitri bahwa sirup bukan pilihan yang tepat sehat, ini artinya sirup tidak aman. Karena sirup adalah minuman manis yang dapat meningkatkan berat badan.

Minuman manis seperti sirup memiliki kandungan gula yang tinggi. Seperti yang dijelaskan oleh dr. Anandika bahwa asupan gula yang berlebih akan berbahaya pada tubuh, dan kandungan gula yang tidak bisa diubah menjadi energi akan disimpan dalam bentuk lemak.

Jadi, Sirup tidak dilarang untuk dikonsumsi, hanya saja perlu adanya keseimbang dengan pola hidup sehat dan olahraga yang teratur. 

Efek Samping Mengonsumsi Sirup Setiap Hari

dr. Aldo Ferry mengatakan bahwa sirup adalah pemanis buatan dengan kadar gula tinggi, artinya jika dikonsumsi setiap ada menyebabkan beberapa efek negatif pada kesehatan. Efek samping tersebut antara lain:

  • Diabetes melitus
  • Obesitas
  • Masalah kolesterol
  • Tekanan darah tinggi
  • Resiko penyakit jantung

Efek samping tersebut akan terjadi jika mengonsumsi sirup setiap hari. Artinya kita boleh mengonsumsi sirup asalkan dengan batasannya. 

dr. Fiastuti Witjaksono, SpGK seorang ahli gizi di RS Siloam Semanggi mengatakan bahwa agar tidak menimbulkan efek samping, lebih baik mengonsumsi sirup paling banyak 1 gelas sehari. 

Hal ini juga berlaku saat Bulan Ramadhan, untuk mengembalikan energi bisa makan makanan bernutrisi lainnya, bukan hanya minuman manis.

Tinggalkan komentar